Jombang, Disdagrin

Disdagrin Jombang, melalui Bidang Sardag Bapokting setiap hari melakukan pemantauan harga bahan pokok di pasar-pasar jombang. Dan sebagai sampel, dilakukan di Pasar Pon Jombang. Hasil pemantauan saat itu, Harga beberapa bahan pokok di Pasar Pon Jombang mengalami fluktuasi. Terpantau kenaikan harga yang cukup signifikan pada cabai besar dan cabai kecil. Cabe besar mencapai Rp30.000 per kilogram, sedangkan cabai kecil menembus harga Rp45.000 per kilogram.

Sementara itu, harga bawang merah relatif stabil di Rp20.000 per kilogram. Bawang putih sedikit naik menjadi Rp34.000 per kilogram. Telur ayam juga mengalami kenaikan harga menjadi Rp25.000 per kilogram. Sedangkan harga daging ayam broiler masih stabil di Rp30.000 per kilogram.

Berikut rincian harga Sebagian bahan pokok di Pasar Pon Jombang per 8 Juli 2024, selebihnya bisa dibaca ditabel dibawah.

  • Cabe besar: Rp30.000/kg
  • Cabe kecil: Rp45.000/kg
  • Bawang merah: Rp20.000/kg
  • Bawang putih: Rp34.000/kg
  • Telur ayam: Rp25.000/kg
  • Daging ayam broiler: Rp30.000/kg

Fluktuasi harga bahan pokok di pasaran merupakan hal yang wajar terjadi. Berbagai faktor dapat memengaruhi harga, seperti musim panen, cuaca, dan permintaan pasar.

Bagi para pembeli di Jombang, diharapkan untuk selalu bijak dalam berbelanja dan mencari informasi harga terkini sebelum membeli. Pedagang juga diharapkan untuk menjaga ketersediaan stok dan menjual bahan pokok dengan harga yang wajar.

Semoga informasi ini bermanfaat bagi masyarakat Jombang.